Senin, 20 Januari 2014

Gema Peduli Handayani - GPH Peduli 082

Pendampingan Kesehatan
Mari Peduli Bersama

Gema Peduli Handayani,  20 Januari 2014

Simbah Wono Ikromo keringan wetan,Rt4/Rw7 Bulurejo Semin Gunungkidul, sudah 2 tahun menderita kanker kulit dikepala sebelah kiri belum pernah dirawat intesif di Rumah Sakit hanya dikasih antibiotik secara rawat jalan sehingga mengakibatkan kondisinya memburuk bahkan mata  sebelah kiri hampir keluar, apabila luka dibersihkan darah malah keluar dan mengalami sakit yang luar biasa,dan jika tidak dibersihkan malah keluar belatungnya.

Gema Peduli Handayani melakukan pendampingan dengan mencari ambulance gratis ke RSUD Dr. Sardjito untuk Simbah Wono Ikromo menjalani perawatan inap dan intesif sedangkan dalam berobat ini menggunakan Jamkesmas.

selain itu Gema Peduli Handayani juga menyampaikan Partisipasi amanah uang tunai Rp. 1.000.000,-

Tanggal 28 Januari 2014 Simbah Wono Ikromo terpaksa harus di bawa pulang mengingat diagnosa dari Dokter Sardjito bahwa Simbah Wono Ikromo menderita Kanker Kulit Ganas dan secara medis sulit untuk disembuhkan dari itu Gema Peduli Handayani mencarikan bantuan ambulance Gratis kembali.

Salam Peduli Handayani






Tidak ada komentar:

Posting Komentar