Jumat, 20 Februari 2015

Gema Peduli Handayani - GPH Lanjutan Peduli 122

Partisipasi Material Pembangunan Mushola
Mari Peduli Bersama

Gema Peduli Handayani, 20 Februari 2015

SD N 1 Grogol Bejiharjo Karangmojo Gunungkidul berencana membangun Mushola di Lingkungan Sekolah.

Hal tersebut dilakukan guna sebagai sarana dibidang keagamaan terhadap anak didik, agar memiliki pondasi relegius yang kuat sehingga tidak mudah terpengaruh terhadap dampak sosial negatif akibat perkembangan budaya modern.

Sesuai rencana Mushola ini akan diberi nama An - Nur yang dimungkinkan dapat menampung 130 Jema'ah dan sat ini baru pada tahap pembuatan Pondasi.

 
Gema Peduli Handayani pada tanggal 14 November 2014 telah menyampaikan partisi[pasi Tahap I berupa Uang Tunai Rp. 1.000.000, dan Semen 5 Zak.

Dalam kesempatan ini Gema Peduli Handayani telah menyampaikan amanah partisipasi berupa :

  1. Semen 20 zak Rp 1.100.000,
  2. Pasir 1 Rit  Rp 1.000.000
  3. Batako 1000 buah Rp 2.200.000  
Panitia pembangunan berharap kepada semua pihak untuk berkenan berpartisipasi dalam bentuk apapun agar Mushola An - Nur ini segera terwujud.

Semoga selalu diberi kemudahan

Salam Peduli Handayani



Tidak ada komentar:

Posting Komentar